Sabtu, 21 Juli 2012

Tuhan, Tolong Aku Lagi Terpuruk!

TELAH TERBIT

Judul       : Tuhan, Tolong Aku Lagi Terpuruk!
Penulis    : Irhayati Harun
Tebal      :154 hal
Genre     : Non-Fiksi Inspiratif
Penerbit  : Skylart publisher

Harga     : Rp 50.000,- harga spesial PROMO SEPTEMBER (Belum termasuk Ongkir)

Preview
       
                  Dalam hidup ini, tak selamanya semua berjalan dengan mulus dan sesuai harapan. Adakalanya kita harus kecewa karena tak bisa meraih apa yang kita inginkan. Tapi jangan sampai membuat kita terpuruk dan berlarut-larut dalam kesedihan. Sesungguhnya hidup ini tidaklah seberat yang kita bayangkan bila kita tahu rahasianya. Nah, dalam buku ini akan kita temukan rahasia itu. Ini adalah Buku motivasi hidup yang mengupas tentang orang-orang yang terpuruk dalam hidup mereka. 

          Tak hanya itu, dikupas juga kiat-kiat dalam mengatasinya. Insya Allah kita tidak akan bosan membaca buku ini, karena tak melulu berisi teori-teori tapi dibarengi dengan contoh-contoh kisah terpuruk yang orang lain alami. Sehingga kita merasa tak sendiri dalam mengalami keterpurukan. Mudah-mudahan setelah membaca buku ini kita semakin tercerahkan dan bisa keluar dari masalah hidup yang menjepit.
Cuplikan naskah di buku ini:

Gelas, Mangkok Pun Ikut Menggerutu

           Aku pernah membaca sebuah kalimat waktu browsing. Ada tulisan berbunyi “jangan banyak mengeluh, karena mengeluh mengurangi sebagian kebahagiaan”, kira-kira begitu. Maafkan aku tidak setuju karena pagi buta ini aku harus mengeluh, sungguh aku tidak tahan lagi.

            Aku bekerja menjadi tenaga kerja Indonesia di negara Hongkong. Pengalaman kerja yang kumiliki beberapa tahun membuatku tegar dan tak mudah goyah. Tapi aku juga manusia, tak lepas khilaf juga rawan berkeluh kesah. Normalnya setiap bulan kami mendapat jatah libur tiap minggu, kalau pun tidak, saya akan mendapat ganti rugi berupa uang. Tapi semuanya tidak pernah saya dapatkan, dalam kurun waktu lima tahun lebih. Saya bertahan asal majikan tidak memukul.

Sebagian kiat-kiat dalam buku ini

Bersabarlah!

Sahabat…..Meskipun mudah untuk diucapkan, nyatanya sulit untuk dilakukan banyak orang. Tapi bukan berarti kita tidak bisa berusaha untuk bersabar. Apalagi bila kita tahu bahwa keutamaan sabar itu diantaranya bahwa orang yang bersabar akan mendapatkan pahala yang besar dan ganjaran surga diakhirat kelak. Keutamaan lainnya Allah sangat menyukai orang-orang yang sabar. Sabar itu sendiri merupakan salah satu sifat yang paling mulia dari manusia. 

Kita juga perlu tahu bahwa kesabaran merupakan rahasia penting untuk menikmati hidup. Sebagai contoh; bila kita terjebak macet dijalan, kita cenderung kesel dan marah-marah. Padahal bila kita mau menikmati kemacetan itu sendiri dengan mendengarkan musik atau memperhatikan orang-orang di kiri kanan kita misalnya, maka kita akan merasa lebih baik dan tak lagi stress atau marah-marah. Begitu juga bila pesawat yang akan kita tumpangi mengalami delayed atau keterlambatan beberapa jam. Tak ada salahnya kita nikmati dengan membaca buku atau mengobrol dengan calon penumpang yang lainnya. Tentu banyak cara lagi agar kita bisa menikmati hidup dengan cara bersabar.

Promosi

Anda yang memiliki hobi membaca tak boleh ketinggalan dengan buku satu ini. Buku ini cocok untuk semua pembaca, khususnya yang sedang mengalami keterpurukan. Cukup pas pula untuk kado atau hadiah bagi teman, sahabat, dan saudara Anda yang membutuhkan pencerahan atau motivasi di masa keterpurukannya. Kita dapat bercermin dari kisah-kisah yang disajikan dalam buku ini. Dengan membaca kisah yang bersumber dari pengalaman penulis kita dapat memetik hikmah sebagai bekal kita. Tanpa harus mengalami keterpurukan yang terjadi seolah-olah kita ikut merasakan keterpurukan itu. Kita tak tahu episode yang akan kita alami di kehidupan mendatang. Segera miliki buku ini sekarang juga. Jangan sampai Anda menyesal kalau ternyata hikmah dalam buku ini berguna untuk episode di kehidupan masa mendatang. 

Pemesanan Via SMS atau Facebook atau Email:
Nama Lengkap#Alamat Lengkap#TTALT#Jumlah Pemesanan#No. Telp/HP
Kirim ke: 085 655 630 636 / 
Samudrawan Kertapati / s3t14wan_smada@yahoo.com

Anda selanjutnya akan menerima konfirmasi pemesanan berupa :
  • jumlah uang yang harus  Anda kirim
  • Alamat rekening pengiriman uang
Buku akan dikirim setelah Anda mengirimkan bukti tranfer.

Tunggu apalagi, jadikan buku "Tuhan, Tolong Aku Lagi Terpuruk!" sebagai koleksi terbaru.

Jadikanlah buku ini sebagai hadiah atau kado untuk teman, sahabat, saudara, atau putra Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More